Latest Updates
PPC Iklan Blogger Indonesia

6 Kebiasaan Ini Menurutmu Baik? Kamu Salah!


dikit-dikit minta maaf

Masing-masing orang punya kebiasaan yang dipercaya bisa bikin mood jadi lebih baik, sekalipun kamu lagi suntuk karena banyak tugas atau kerjaan yang bikin puyeng.

Tapi, yakin nggak kalau kebiasaan itu emang baik dan benar-benar bisa membuatmu merasa lebih baik? Atau yang terjadi justru sebaliknya - kebiasaan yang selama ini kamu percaya sudah cukup ‘baik’ justru bisa membuat semuanya jadi lebih buruk?

Ini dia kebiasaan-kebiasaan yang mungkin kamu rasa baik, tapi kenyataan justru sebaliknya!

1. Mikirin Hal Buruk Yang Terjadi Dalam Hidupmu

mikir yang jelek-jelek
Ketika wawancara kerja misalnya, kamu merasa nggak maksimal, kamu salah ngomong sama calon bos. Lalu, kamu terus menceritakan hal itu ke pacar dan teman-temanmu. Dengan bercerita, kamu merasa lebih baik? Salah besar. Cerita soal kegagalanmu sendiri itu bakal jauh lebih buruk.

Menurut Julie Cohen, pelatih karir kepemimpinan dari Philadelphia dan penulis buku Your Work, Your Life…Your Way: 7 Keys to Work-Life Balance, refleksi dan penilaian diri memang penting untuk pengembangan diri dan profesionalisme. Tapi kalau dilakukan berlebihan, itu sama sekali nggak akan mengubah perilaku kamu.

Dr. Stephanie Levey, seorang psikolog asal New York dan anggota Women’s Mental Health Consortium berpendapat bahwa kita hanya perlu menyadari, mengakui dan merelakan. Pikirkan bahwa wawancara kerja itu bukanlah hal terpenting dalam hidupmu.

Jangan berkutat memikirkan kesalahanmu, tapi fokuslah ke strategi untuk memperbaiki kesalahan itu. Kamu punya tujuan untuk melakukan interview kerja dengan lebih baik di kesempatan berikutnya.

2. Bicara Nggak Straightforward

ngomongnya berbelit-belit
Menjelaskan sesuatu dengan rumit dan berbelit-belit itu sering dialami banyak orang. Kemungkinannya antara ingin didengar atau berusaha mempertahankan pendapat.

Sayangnya, hal ini justru menggambarkan kalau kamu gelisah atau nggak yakin. Kegelisahan itu mungkin berarti kalau kamu emang nggak begitu menguasai apa yang kamu omongin, atau kamu sendiri bingung bagaimana menyampaikan apa yang mau kamu sampaikan.

Tarik nafas dalam-dalam sebelum coba menjelaskan hal yang memang ingin kamu jelaskan. Minta input dari orang lain. Jelaskan lagi kalau orang itu emang kurang paham. Pikirkan tentang caramu berkomunikasi — gimana caranya membuat orang paham dengan cara sesingkat mungkin. Kuasai materi sehingga kamu bisa percaya diri dan merasa kesempatan ngomong sekali itu cukup saja.

3. Ringan Meminta Maaf

dikit-dikit minta maaf

Minta maaf memang penting ketika kamu bikin kesalahan. Tapi, penelitian terbaru Karina Schumann dan Michael Ross dalam jurnal Psychological Science menemukan bahwa wanita meminta maaf lebih dari laki-laki dalam kehidupan sehari-hari mereka.

Alasannya? Perempuan merasa minta maaf suatu kewajiban, sebuah kebiasaan, sekaligus tekanan sosial bahwa cewek harus sopan. Padahal, terlalu banyak minta maaf berarti mengkerdilkan diri kita sendiri. Datang terlambat minta maaf, salah ngomong minta maaf, dikit-dikit minta maaf. Ya elah!

Minta maaf kalau kamu emang bikin salah, bukan buat menyenangkan orang lain atau bikin dirimu sendiri merasa nyaman.

4. Yakin Belanja Bikin Kamu Bahagia?

yakin belanja bisa bikin bahagia?
Masih banyak yang percaya kalau belanja itu bisa bikin bahagia, lho. Apa kamu salah satunya? Padahal, kepuasan atau kebahagiaan setelah berbelanja itu sifatnya ilusi dan sementara. Setelah itu, kamu justru bakal menyesal dan merasa bersalah.

Belanja sih emang bukan hal yang buruk, tapi bedakan antara belanja yang emang direncanakan dan sesuai kebutuhan dengan belanja yang hanya asal-asalan. Kalau asal-asalan, justru bisa bikin kamu makin depresi dan akhirnya merasa kesepian.

5. Ngomongin Orang

ngomongin orang
Ketika ada orang yang berbuat salah sama kamu, kamu mungkin merasa perlu cerita-cerita ke orang lain. Lalu, ketika ada orang yang setuju, kamu merasa bersahabat sama dia dan dapet dukungan. Kamu nggak sadar mulai mengabaikan hal-hal yang sifatnya relatif.

Tapi, apa kamu melakukan hal itu di tempat dan cara yang tepat?

Kamu sibuk ngomongin orang yang justru bikin orang-orang yang kamu ceritain berpikir kalau kamu emang hobi ngomongin orang. Nah, lho!

Ada perbedaan antara sekedar ngobrol, curhat, sama ngomongin orang. Bayangin aja gimana perasaanmu kalau kamu yang diomongin orang lain? Males kan? Makanya jangan ngomongin orang!

6. Nggak Mau ‘Membebani” Orang Lain

nggak mau membebani orang lain
Sebagian orang berpikir kalau kejamnya dunia ini lebih baik dihadapi sendiri. Alasannya, nggak mau membebani atau merepotkan orang lain.

Padahal, hal ini justru bikin kamu jadi orang yang tertutup, penyendiri, dan kamu nggak bisa mengungkapkan apa yang kamu rasakan. Kamu fokus pada pikiranmu sendiri, tapi kamu mudah putus asa, dan gampang bad mood.

Emang penting punya waktu buat berpikir dan merenung, apalagi ketika kamu merasa kecewa dengan dirimu sendiri. Tapi, ketika kamu merasa siap, coba deh berbagi sama orang-orang terdekatmu. Hubungan sosial itu bisa membuat hidupmu lebih baik dan lebih mudah. Kamu butuh menyeimbangkan semuanya.

Nah, buat yang punya kebiasaan seperti di atas, berhenti lakukan kebiasaanmu itu ya, karena faktanya kebiasaanmu itu justru nggak baik, lho. Coba deh sedikit demi sedikit merubahnya supaya hidupmu jadi lebih baik nantinya.
Sumber:http://www.hipwee.com/tips/6-kebiasaan-ini-menurutmu-baik-kamu-salah/
Share artikel ke: Facebook Twitter Google+ Linkedin Digg

Author
Belajar ngeblog jangan setengah-setengah, nanti hasilnya juga setengah-setengah. ada kalanya kita mencoba berekspresi keren seperti ini untuk merespon otak agar tetap bisa berkarya. hehehe....

ad size ad size
ad size ad size
ad size ad size